0822-9503-8100

24/7 Customer Support

Senin - Jumat: 08:00-15:00

Jam Pelayanan

BEM KM STIKes DHB

Organinisasi pertama yang ada di STIKes Dharma Husada Bandung diberinama Ikatan Mahasiswa STIKes Dharma Husada (IKMAS) yang berdiri pada tanggal 12 Februari 2003 dihadapan Musyawarah Mahasiswa (MUMAS) berdasarkan SK. No.TU 068.06.2003 yang disyahkan oleh ketua STIKes Dharma Husada Bandung, dimana IKMAS dipimpin oleh seorang ketua hasil pemilihan umum yaitu Rahmat Hidayat dan Achmad Mundayat selaku Wakil Ketua.

IKMAS merupakan cikal bakal dari Organisasi kemahasiswaan di kampus STIKes Dharma Husada, namun dalam perjalanannya yang semakin matang serta makin bertambahnya jumlah mahasiswa selaku anggota IKMAS maka  tahun berikutnya IKMAS mengalami beberapa perubahan dengan semangat perbaikan untuk kemajuan. Dimulai dengan penggantian nama IKMAS menjadi Senat Mahasiswa (SEMA) yang disusul dengan penggantian kepengurusan serta penambahan bidang-bidang dan divisi-divisi, SEMA sendiri dipimpinan oleh ketua hasil pemilihan umum yaitu Samsul Arif, dan selanjutnya SEMA disahkan oleh ketua STIKes Dharma Husada Bandung pada tanggal 10 Mei 2004 dihadapan Musyawarah Mahasiswa berdasarkan SK No.TU 084.05.2004.

Demi sebuah perubahan yang lebih baik lagi, dimana perubahan itu sendiri adalah sikap inovatif mahasiswa untuk tujuan yang lebih baik serta mengikuti perubahan di era sekarang, maka berawal dari Musyawarah Besar Keluarga Mahasiswa pada bulan Februari 2006, mahasiswa merubah bentuk tatanan organisasi secara total, tepatnya tanggal 15 Februari 2006 berdasarkan hasil Musyawarah Besar (MUBES) mahasiswa menetapkan Keluarga Besar STIKes Dharma Husada Bandung (KM STIKes DHB) sebagai organisasi yang didirikan menjadi satu bentuk kesatuan mahasiswa dengan visi dan misi yang sama, yaitu dengan merubah tatanan organisasi menjadi BEM KM STIKes Dharma Husada Bandung yang membawahi Himpunan dan Unit Kegiatan serta Divisi atau Kementrian, yang dalam menjalankan tugasnya diawasi oleh Kongres KM STIKes Dharma Husada Bandung sampai sekarang. BEM KM STIKes DHB sendiri dipimpin bukan lagi oleh ketua namun seorang Presiden Mahasiswa (Presma) yang dipilih lewat hasil pemilihan umum, dimana pada masa awal pembentukannya BEM KM STIKes DHB dipimpin oleh Ejeb Ruhyat.

Seiring dengan perkembangannya tugas pokok BEM KM STIKes Dharma Husada Bandung adalah menjalankan undang-undang yang telah ditetapkan oleh Kongres, fungsi BEM KM STIKes Dharma Husada Bandung sebagai wadah dan sarana :

  1. Perwakilan bagi mahasiswa untuk menyalurkan aspirasi mahasiswa
  2. Pelaksana seluruh kegiatan organisasi kemahasiswaan
  3. Menjalin komunikasi yang sehat antara mahasiswa dengan mahasiwa, antara mahasiswa dengan pengelola STIKes Dharma Husada Bandung
  4. Pengembangan potensi mahasiswa sebagai insane akademis
  5. Pengembangan pelatihan keterampilan organisasi, manajemen dan kepemimpinan mahasiswa
  6. Pengembangan dan pembinaan kader-kader bangsa yang berpotensi dalam melanjutkan kesinambungan pembangunan nasional.
  7. Memelihara dan mengembangkan ilmu dan teknologi yang dilandasi oleh norma-norma agama, akademis, etika, moral dan wawasan kebangsaan.